Wednesday 15 February 2012

TINGKATKAN MUTU MELALUI GURU PROFESIONAL

Mari tingkatkan kompetensi guru
Berdasarkan kutipan Harian Pos Padang tentang sertifikasi guru, pemerintah dalam hal ini Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) berharap seluruh guru di Indonesia untuk mau meningkatkan profesionalisme serta kualitas dalam proses belajar mengajar.
Salah satu cara yang dilakukan oleh pemerintah guna meningkatkan kualitas yaitu melalui sertifikasi guru. Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Mohammad Nuh mengatakan yang bisa memaksa agar para guru mau meningkatkan kualitas dan kinerjanya adalah sertifikasi.
Menurutnya, hal itu merupakan salah satu instrumen yang bisa dipakai untuk meningkatkan kualitas kinerja guru.
Dengan adanya perhatian pemerintah terhadap kesejahteraan guru, maka diharapkan guru-guru di Indonesia dapat menjadi guru yang benar-benar profesional, agar dapat meningkatkan mutu dan memajukan pendidikan ditanah ibu pertiwi ini.
Sama halnya dengan SMP N 16 Padang, untuk meningkatkan mutu pendidikan yang ada saat ini, guru-guru yang bernaung di SMP N 16 Padang, sudah hampir seluruhnya sertifikasi atau sebagai guru profesional. Yang sanggup bersaing dan memajukan pendidikan, dan diharapkan dapat memberikan hasil yang baik bagi peserta didik disini.
Karena hampir semua guru yang ada di SMP N 16 padang sudah sertifikasi, maka diharapkan hal ini dapat menunjang prestasi dan mutu pendidikan SMP Negeri 16, dalam kancah pendidikan Indonesia dan Kota Padang Khususnya.
Guru PNS pada SMPN 16 Padang berjumlah 63 orang, sedangkan guru yang telah sertifikasi sampai dengan tahun 2011 berjumlah 44 orang, dan menyusul pada 2012 sebanyak 10 orang. Dengan data ini dapat dilihat bahwa guru pada SMPN 16 Padang mayoritas sudah menjadi guru sertifikasi dan diharapkan hal ini dapat membawa SMPN 16 Padang menjadi sekolah yang berstandar Nasional atau Internasional.

0 comments:

Post a Comment